JAKARTA – Lionel Messi tidak terlihat dalam tes polymerase chain reaction (PCR) virus corona Barcelona yang digelar Minggu (30/8) waktu setempat di pemusatan latihan Ciutat Esportiva.
Dikutip dari Sport, nama Messi dipanggil pada pukul 10.15 pagi untuk menjalani tes PCR. Akan tetapi, Messi tidak kunjung menunjukkan batang hidungnya.
Keinginan Messi hengkang dari Barcelona tampaknya tidak akan dipertimbangkan lagi oleh pemain 33 tahun tersebut. Tekad La Pulga pergi dari Camp Nou sudah bulat.
Lewat pemberitahuan itu, baik Messi dan pengacaranya merasa tidak perlu lagi mengikuti panggilan klub. Akan tetapi, Barcelona tetap menganggap Messi sama dengan pemain lain yang masih terikat kontrak dan wajib memenuhi panggilan tersebut.
Perilaku Messi itu membuatnya dimasukkan ke dalam tindakan pemberontakan dan bisa menempatkan La Pulga dihukum Barcelona. Penangguhan gaji atau denda menjadi dapat jadi yang yang bisa dijatuhkan Barcelona kepada Messi.